Friday, December 27, 2013

Cathy Doll Eyebrow Cara No.4 creamy caramel Review







Merry Christmas all ~ dan tinggal menghitung hari untuk pergantian tahun baru 2014 (つ∀`) dan aku berharap aku semakin rajin mengupdate blog ini.Aku senang sekali menyambut hari Natal karena banyak sekali lampu dan pohon natal yang pasti menjadi dekorasi utama di hari raya ini tapi entah mengapa di negara ku perayaan natal tidak se-meriah di negara lainnya tapi aku harus tetap mensyukurinya.Okay aku kali ini akan mereview Eyebrow mascara Creamy Caramel dari brand Cathy Doll yang aku beli di Kamarts , Thailand. Sebelumnya, kalian makeup junkie khususnya penggemar cosme made in Korea pasti tau Karmarts ? Yah Karmarts itu kalau menurutku Minimarket nya cosme Korea ,dari brand Missha ,Peripera dan local brand Thailand sendiri. Di Bangkok, gerai Karmarts ini tersebar dibanyak tempat di Mall ,bahkan di halte BTS sekalipun.Karmarts tidak hanya di Thailand tetapi juga sudah tersedia di Singapore tetapi Cathy Doll sudah terlebih dahulu hadir di Jakarta tepatnya di Kota Kasablanka baru baru ini.

Cathy doll ini mungkin brand yang paling Best Seller di Karmarts , karena variant nya yang banyak , tidak hanya makeup tetapi juga terdapat perawatan kulit , rambut , dan beauty accesories. Dan Cathy doll juga mudah didapatkan karena di seven eleven pun juga menjual beberapa produk Cathy doll. 

Eyebrow Cara Cathy Doll ini tersedia 5 shade , dan aku memilih Creamy Caramel No.4 dan aku memang sudah lama ingin membeli Eyebrow Cara ,sebelumnya aku ingin mencoba Dolly Wink tetapi karena kulihat shimmer yang terdapat di Eyebrow Cara dolly wink sangat berlebihan sehingga itu mengingatkan ku pada pen yang berwarna emas yang biasa digunakan untuk menulis nama di kertas udangan LOL 




Warna setiap Box nya juga berbeda, tergantung pada nomor masing-masing shade nya sehingga meskipun kita tidak dapat membaca tulisan bahasa Thailand dan Korea  kita tetap dapat melihat dan membedakan warna dari kemasannya.


Bagian Kanan box 






Bagian bawah box
 MFG date & EXP date


 Bagian Kiri box yang memberi informasi berupa tulisan dan gambar cara menggunakan Eyebrow
Cara yang tepat dan benar


6,8ml 
Kurasa sudah cukup untuk isi sebuah eyebrow maskara  
Harganya pun sangat terjangkau, ini kubeli dengan harga 195 Bath


Kalian bisa melihat No dan warna di bagian bawah botol maskara  





Swatch 

Tekstur nya lembut, tidak kasar karena tidak menggunakan glitter yang berlebihan dan hasilnya agak sedikit matte (tidak shimmering dan mencolok ) sehingga menurutku eyebrow ini memberikan efek eyebrow yang natural dibandingkan eyebrow yang menggunakan banyak glitter . Untuk warna aku tidak salah memilih Creamy Caramel ini karena shade ini sangat pas dengan warna rambutku ~


Berikut hasil Eyebrow Cara yang kugunakan pada eyebrow ku , digambar kedua aku sudah terlebih dahulu menggunakan eyebrow pencil Honey dari Dolly wink dan gambar ketiga aku sudah menggunakan Eyebrow Cara , minusnya mdemang masih tampak terlihat alis mata yang berwarna hitam , aku sudah menggunakanya berkali-kali padahal . Tips ku untuk memakai eyebrow cara yang pertama kalian meggunakanya ke arah yang berlawanan , setelah itu kalian menggunakannya ke arah eyebrow itu sendiri untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.



Karmarts catalouge




Final Conclution ( Cathy Doll Eyebrow Cara Creamy caramel ) 
+ Membuat hasil yang Natural 
+ Cepat kering 
+ Jatuhnya tidak terlalu membuat alis kita kaku
+ Harga sangat terjangkau 
+ Mudah dibersihkan 
+ Tersedia dalam 5 shade include 1 eyebrow base

- Perluh menggunakan berkali-kali , karena jika hanya 1 kali poles masih sangat terlihat alis kita yang hitam 
(sehingga menurutku kalau kalian yang memiliki alis hitam  yang super tebal , Eyebrow Cara Cathy Doll ini  tidak disarankan untuk dicoba )
 - Tidak waterproof

 

Result 
 ♥♥♥-5
so-so


No comments:

Post a Comment